Indahnya Berbagi



Berbagi Bersama Kelas 3 Umar Bin Khattab SDIT Al-Hidayah

Bakti Sosial - Dalam rangka melatih rasa kepedulian siswa-siswi kelas 3 Umar bin Khattab SDIT Al-Hidayah terhadap sesama. Jumat 31 Agustus 2018 Pukul 12.30 WIB, Segenap siswa-siswi kelas 3 Umar bin Khattab SDIT Al-Hidayah didampingi Oleh Wali Kelas Ustadz Tanbihul Ghafilin, S.Pd.I bersama Asisten kelas Ustaza Siti Aisa, S.Pd, melaksanakan Program Jum’at Berbagi Bersama.

Dalam kegiatan ini Segenap siswa-siswi turun kejalan untuk mebagikan nasi bungkus kepada tukang Becak yang melintas di sepanjang Jalan KH Agus Salim Pangarangan Sumenep. Teriknya matahari tak menyurutkan semangat ananda untuk tetap menjalankan program ini. Diharapkan melalui kegiatan Jumat berbagi kita ingin Menanamkan Rasa Simpati dan kepedulian terhadap sesama mulai sejak masih usia anak-anak, dengan harapan kelak mereka mempunyai kepekaan yang tinggi terhadap keadaan sosial di lingkungan mereka, dimanapun mereka berada. (med)

Script Tanbihul Ghafilin, S.Pd.I
Publish Sabib Nurullah, S.S.I
Share on Google Plus

1 komentar: